Selasa, 27 November 2012

INTERVIEW : MARIO GOMEZ

Sempet-sempetin bikin post! ^^

Interview oleh Tim Tonner dari Allianz Arena <www.bundesliga.com>


Tim : Mario Gomez, bagaimana rasanya membuat gol ke-5 saat Bayern melawan Hannover 96?
Gomez : Itu merupakan luapan emosi - sulit untuk mendeskripsikannya, sungguh. Saya teringat 3 setengah bulan yang lalu di rehabilitasi, setelah mencetak gol, saya memikirkan dokter saya. Saya sudah dirawat selama 15 minggu terakhir dan saya sangat berterima kasih pada mereka. [Gol itu] tidak begitu penting untuk tim, tapi merupakan momen yang indah bagi saya mengingat saya belum pernah cedera selama itu.


Tim : Anda tampak sangat termotivasi saat melangkah di lapangan...
Gomez : Itu lebih seperti kesan saya karena mencetak gol beberapa detik setelah baru bermain, tapi saya hanya mencoba untuk melakukan yang terbaik. Seperti yang selalu saya lakukan di Liga Champions pada hari Selasa (waktu Gomez datang di waktu akhir, saat melawan Valencia). Hal-hal berjalan dengan cukup baik.

Tim : Setelah comeback yang hebat ini, kami ingin menanyakan sesuatu. Kapan Anda kembali ke 'starting eleven' ?
Gomez : Saya tidak tahu, dan itu tidak masalah.

Tim : Apakah itu penting?
Gomez : Tidak, tidak begitu penting.

Tim : Pelatih Bayern, Jupp Heynckes, mengatakan pada saat konferensi pers pra-pertandingan bahwa ia lebih suka melihat 2 striker daripada 1 - apakah itu sistem yang Anda suka ?
Gomez : Dia juga mengatakan itu pada kami. Itu salah satu dari banyak pilihan, tidak lebih atau kurang. Saya ingin kami menjadi sukses tahun ini, tidak peduli sistem mana yang kami pakai.

Tim : Apakah Anda percaya bahwa persaingan sengit antara 3 striker telah meningkatkan penampilan Bayern?
Gomez : Kami agak santai dengan topik itu, tidak seperti yang media katakan. Mario melakukan hal yang baik, begitu juga dengan Pizarro. Saya sudah absen untuk waktu yang lama dan sekarang saya akan menunjukkan kemampuanku juga. Ini semua tentang kesuksesan tim setelah 2 tahun tanpa gelar - kami ingin memenangkan Bundesliga. Kami sedang menuju ke arah yang benar, kami harus tetap kompak di musim ini.

Tim : Seberapa penting kah untuk menang setelah mengalami hasil seri saat melawan Nurnberg dan Valencia kemarin?
Gomez : Kami merespon dengan baik untuk pembahasan ini. Kami tidak puas dengan dua pertandingan tersebut dan kami ingin menunjukkan respon positif, yang akan kami lakukan dalam gaya yang sempurna.

Tim : Kalian akan melawan Freiburg sebelum melawan Borussia Dortmund pada hari Sabtu. Apakah Anda khawatir tim akan menganggap ringan?
Gomez : Sangat penting bagi kami untuk menang di sana, tapi itu akan sangat sulit. Pendekatan mereka, khususnya di kandang sendiri, sangat kompak dan agresif. Kami semua berkonsentrasi pada pertandingan ini, Saat ini saya tidak peduli tentang Sabtu besok.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar